Translate

Senin, 02 Oktober 2023

Sinopsis The Escape of the Seven: War for Survival Episode 6

All Content From SBS




ddrama-queen.blogspot.com – Sinopsis The Escape of the Seven: War for Survival Episode 6. Cara pintas untuk menemukan spoilers lengkapnya ada ditulisan yang ini. Cek episode sebelumnya dan klik di tulisan ini untuk menemukan sinopsis selanjutnya. Selamat membaca...^^










Ternyata orang yang tiba-tiba datang dengan mengenakan penutup kepala adalah pemilik kapal yang di telepon. Orang tersebut menyuruh yang lain mengikutinya untuk kembali menuju kapal. Orang-orang menghentikan langkahnya saat melihat kolam lumpur di hadapannya. Pemilik kapal memberi tahu kalau jalannya hilang, membuat orang-orang menyebrangi rawanya dengan mengorbankan beberapa orang.


Mereka semua kembali melanjutkan perjalanannya dengan meninggalkan beberapa orang tewas di dalam rawa. Karena haus, orang-orang mendekati sumur yang di lihatnya dan meminum air di dalamnya. Orang-orang yang tewas di dalam rawa berubah menjadi monster. Dengan segera orang-orang menyerang monster tersebut dengan memukulinya menggunakan batu dan kayu.












Han Mone terbangun saat hewan merayap di wajahnya dan berteriak saat melihat tubuhnya berlumuran darah. Orang-orang yang tengah tidur terbangun saat mendengar teriakan Han Mone dan terkejut saat melihat 2 orang tewas tertusuk kayu dan batu. Ternyata tadi bukan monster melainkan manusia, membuat orang-orang menanyakannya.


Kita tidak membunuh siapa pun, kita hanya melindungi diri sendiri, entah berhalusinasi atau tidak, kita hanya bisa bertarung ucap Geum Ra Hee kepada yang lain. menyadari di dalam sumur adalah air kerangka tulang, orang-orang kembali menjadi ketakutan.


Pemilik kapal kembali datang, memberi tahu kalau ia menemukan jalan kemudian menyuruh mengikutinya. Mereka terus berjalan, mengabaikan salah satu orang yang terjatuh di air kemudian memutuskan untuk beristirahat saat kelelahan.


Tiba-tiba gelombang air datang dan menyeret orang-orang tersebut hingga sampai di dermaga. Pemilik kapal membangunkan orang-orang, memberi tahu kalau kapalnya terseret arus. Semua orang berteriak senang saat menemukan kapal apung. Pemilik tersebut memberi tahu kalau kapalnya hanya bisa di naiki 7 orang.


Karena jumlahnya ada 13 orang. Orang-orang tersebut saling menyerang untuk bisa menaiki kapal. Orang-orang yang berhasil menaiki kapal adalah Han Mone, Geum Ra Hee, Cha Ju Ran, Min Do Hyuk, Yong Jin Mo, Ko Myung Ji dan Nam Cheol Woo. Ke tujuh orang tersebut meninggalkan orang-orang yang tewas di pulau tersebut.






Setelah sampai di hotel semua orang segera pergi ke kamarnya masing-masing untuk berganti pakaian. Ketujuh orang tersebut mendapatkan tulisan di kertas.


"Cha Ju Ran, pembunuh Bang Chil Sung"


"Ko Myung Ji, guru pezina SMA Putri Myeongju"


"Min Do Hyuk, pencipta Goyang"


"Nam Chul Woo, detektif pencandu"


"Geum Ra Hee, ibu kandung Goyang"


"Han Mone, ibu remaja sebenarnya SMA Myeongju!"


"Yang Jin Mo, pencipta Scarlet Letter!"








Karena mendapatkan surat ancaman, Geum Ra Hee dan Yang Jin Mo menggeledah kamar Joo Yong Joo dan menemukan obat-obatan terlarang.


Dan sekarang, orang-orang sedang berkumpul, membahas yang terjadi di pulau tersebut, yang benar adanya saat kejadian membunuh orang-orang bukan berhalusinasi.


Ternyata pemilik kapal yang datang ke pulau tersebut adalah Matthew Lee. Dan sekarang, sedang melihat orang-orang tersebut yang saling mengelak dan menyelatkan diri sendiri, melalui monitor.


Dan sekarang, ke tujuh orang tersebut menghilangkan semua bukti dan membersihkan kekacauan yang terjadi. Termasuk membuat kapal plastic, menghapus CCTV dan yang lain.










Semua orang berkumpul di restoran hotel utuk makan dan bersikap seolah-olah tidak ada sesuatu yang terjadi. Menyadari orang-orang yang hadir sedikit, Geum Ra Hee menyuruh manager hotel untuk memanggilkan tamu undangan. Manager tersebut kembali dan memberi tahu kalau orang-orang tidak ada. Para polisi berdatangan dan menanyai orang-orang menanyai mengenai hilangnya orang-orang.


Kini giliran Nam Cheol Woo yang di introgasi. Polisi tersebut memberi tahu kalau orang-orang yang menghilang sudah di temukan dan menunjukkan fotonya kemudian berkata kami menemukan 28 mayat di depan gua dekat tebing. Setelahnya para polisi menggeledah semua kamar di hotel.


Para polisi melarang orang-orang pergi dari hotel sampai mengetahui alasan orang-orang tewas. Salah satu pekerja memberi tahu kalau ia melihat Geum Ra Hee membakar sesuatu pagi tadi. Geum Ra Hee mengelak tuduhannya, memberi tahu kalau ia membakar barang milik Mone.


Polisi tersebut menunjukkan bukti sapu tangan pria dan menyuruh yang lain untuk menjelaskannya pa yang terjadi di pulau malam tadi. Matthew Lee datang memperkenalkan dirinya dan memberi tahu kalau sapu tangan itu miliknya.











Dan sekarang, Matthew Lee, Geum Ra Hee dan polisi lain sedang berada di atas kapal menuju pulau sebrang.


Sesampainya di pulau, Geum Ra Hee dan Nam Cheol Woo tidak mendapati adanya gua dan hal yang di lihatnya kemarin malam. Setelahnya pergi ke tempat tumpukan orang yang tewas.


Di hotel, semua orang berkumpul dan membahas mengenai keterlibatannya dengan Bang Dami.


Para polisi menemukan obat-obatan terlarang, menyimpulkan kalau ada pesta dan memberi tahu kalau belum menemukan jasad Joo Yong Joo. Setelahnya mereka pergi ke tempat kejadian lainnya dan menemukan gelang yang berada di dalam kolam yang menyangkut di dahan.












Geum Ra Hee dan Nam Cheol Woo kembali ke hotel memberi tahu yang lain kalau malam kemarin berhalusinasi. Tapi bagaimana kamu akan menjelaskan jasad Joo Yong Ju, kita menguburnya di bawah batu jadi, bagaimana bisa menghilang tanya Min Do Hyuk. Ini kutukan, dari Bang Dami ucap Han Mone dengan berterak ketakutan.


Semua orang menghentikan percapakannya saat Matthew Lee datang. Karena penyelidikannya sudah selesai, Matthew Lee menyuruh orang-orang pulang.


Geum Ra Hee menyusul kepergian Matthew Lee menyuruhnya memberikan dirinya posisi untuk mengelola Studio TIKITAKA. Kami sudah punya seseorang yang menunggu untuk posisi itu ucap Matthew Lee kemudian pergi. Geum Ra Hee menjawab telepon dari kantor.


Dan sekarang, Geum Ra Hee menjaga Han Mone dari kejaran reporter yang menanyakan tentang insiden pemunuhan dan membawanya masuk kedalam kantor.


Malam harinya, Han Mone terbangun dari tidurnya saat bermimpi tentang Bang Dami kemudian memberi tahu Geum Ra Hee yang datang, kalau ia membunuh Bang Dami.

 


BERSAMBUNG……

Facebook Twitter